Laporan Neraca Keuangan, Manfaat Dan Fungsi Utamanya

Bookmark and Share



Jasa Keuangan - Sebagai seorang pengusaha, anda diharuskan untuk mengetahui apa itu laporan neraca, satu dari sekian laporan keuangan.

Begitu pentingnya laporan ini sampai-sampai laporan keuangan perusahaan yg satu ini, ada yg mengistilahkan balance sheet, adalah laporan yg bisa digunakan untuk menunjukkan kekayaan dan kemiskinan perusahaan.

Saya tidak begitu ahli dalam masalah akuntansi. Tapi “guru bisnis” saya secara tidak langsung pernah berkata bahwa “jika kamu buta dgn semua laporan keuangan atau terlalu bergantung pada jasa keuangan, bersiaplah dgn kehancuran bisnismu”.

Karena arus kas keuangan merupakan pondasi bagi kelangsungan jalannya sebuah bisnis.”

Seperti yg saya sebutkan diatas, laporan neraca baik itu dari jasa keuangan independen maupun yg terikat adalah laporan yg bisa menunjukkan kekayaan dan kemiskinan usaha anda.

Laporan ini menunjukkan posisi keuangan usaha anda pada waktu tertentu. Misalkan anda punya laporan neraca untuk jam 11.00 siang tanggal 31 Desember 2010. Itulah posisi keuangan anda pada jam dan tanggal tersebut, yg segera berubah bila ada input atau masukan lain.

Saya contohkan seperti itu agar anda paham, karena biasanya anda mendapat laporan keuangan dari jasa keuangan setiap akhir tahun atau minimal 3 bulan sekali.

Masih dari laporan neraca, anda bisa melihat berapa banyak yg pernah ditanamkan pemilik modal, berapa imbalan yg didapat dari investasi tersebut, berapa banyak bagi hasil yg mesti ditanggung atau berapa banyak jatah pajak maupun jatah karyawan yg belum dibayarkan.

Anda juga bisa tahu berapa hutang dagang yg belum mampu anda bayar, seberapa besar uang kas alias uang tunai di kantong perusahaan anda atau berapa banyak order ditangan anda lewat deposit para konsumen.

Pendeknya adalah, dari laporan neraca, anda akan tahu uang yg masuk ke kantong perusahaan anda tersebut dari pemberian siapa saja, bersemayam di bagian mana saja dan keluar lewat lubang pintu yg mana saja.

Satu lagi, laporan neraca juga bisa berfungsi untuk meramalkan atau memperkirakan bagaimana masa depan perusahaan anda.

Seperti biasa, anda tidak perlu tahu hingga detail laporan neraca atau balance sheet ini. Anda yg perlu mengetahui bagaimana cara membacanya dan apa maksud dari angka yg tertera di laporan tersebut bagi bisnis anda.

Masalah bagaimana cara membuatnya, entah itu laporan neraca perusahaan dagang, laporan neraca perusahaan manufaktur, atau laporan neraca perusahaan jasa keuangan, serahkan ke ahlinya. Kecuali kalau memang anda ahlinya…

Bagaimana sekarang, sudah mulai ada gambaran? Saya harap sudah tentunya.


Sumber: dokterbisnis.net


Temukan Info Lain Seputar Keuangan & Investasi

{ 0 komentar... Views All / Send Comment! }

Posting Komentar

Powered By Blogger